ASHLEY HOTEL JAKARTA, HOTEL PILIHAN KITA
14.50Suasana Jakarta sabtu pagi itu
masih sepi, geliat kesibukan masih belum terlihat. Maklum saja hari sabtu
banyak perkantoran yang libur, sehingga tak banyak orang lalu lalang di
sepanjang jalan.
Sebuah hotel di jalan Wahid Hasyim Jakarta Pusat berdiri kokoh menjulang
dengan dominasi warna putih, silver dan
krem nampak begitu mencolok. Huruf hias Ashley Hotel berukuran besar terpampang
di halaman depan, berhiaskan bunga-bunga kamboja yang berjatuhan seolah
menambah unsur alami hotel ini.
![]() |
Halaman depan Ashley Hotel Jakarta |
Berjalan dari arah resepsionis
menuju ruang pertemuan Downing, indera penciuman saya dimanjakan oleh sensasi
aroma lemongrass. Harum kesukaan saya
yang juga mampu memberikan aroma terapi. Menuju ruangan Downing saya sempat
melewati Adele dining room yang luas
dilengkapi dekorasi yang cantik.
Roti-roti croissant lembut dari Anns
Bakehouse sudah tersedia di dekat meja pendaftaran peserta Blogger Day 2018.
Dua pilihan rasa croissant menjadi
teman minum kopi pagi ini. Tak hanya croissant
lembut dan harumnya secangkir kopi, mata saya juga dimanjakan dengan sebuah
area photobooth yang menonjolkan
unsur alami.
![]() |
Dua pilihan rasa Croissant |
![]() |
Croissant cokelat dan secangkir kopi |
Area Photobooth Alfa Kreasi didekor begitu indah. Nuansa hijau dedaunan
dan kembang sedap malam asli, menjadikan area tersebut tempat
berfoto yang cantik. Tak hanya sekali, saya pun bergaya dengan latar photobooth ini berkali-kali. Dari
berfoto sendiri hingga berfoto bersama, kami tak ingin kehilangan kesempatan
bergaya dengan dekorasi secantik ini.
![]() |
Photo booth Alfa Kreasi Pic Source: FB Blogger Crony |
![]() |
bunganya asli loh |
Ruangan Downing menjadi tempat
berkumpulnya para blogger yang mengikuti Blogger
Day 2018 sebagai puncak perayaan BloggerCronny
Community 3rd Anniversary. Aroma lemongrass masih menguar di udara, menambah rasa nyaman coffee time sebelum acara dimulai.
![]() |
Pic Source: FB Blogger Crony |
Memasuki ruangan Downing yang
luas dan sejuk, puluhan kursi telah tertata rapi. Para peserta memasuki ruangan
dan memilih tempat duduknya masing-masing. Tak salah jika Hotel Ashley termasuk
hotel bisnis, sebab ruang
pertemuannya berukuran besar dan sangat cocok sebagai tempat rapat, seminar,
pelatihan dan sejenisnya. Hotel Ashley memiliki 11 ruang pertemuan seperti
ruang Downing ini.
Tepat pukul sepuluh pagi,
acara Blogger Day 2018 pun dibuka oleh MC Yosh Aditya. Suasana menjadi meriah
karena MC tampil begitu asyik, kocak dan menggemaskan.
Sebagai seorang blogger, saya
senang sekali bisa menjadi bagian dari BloggerDay
2018 di Ashley Hotel Jakarta. Acara yang merupakan hari jadi ketiga komunitas
Blogger Crony ini menghadirkan dua pembicara yaitu Tuhu Nugraha dan Anwari
Natari. Tak hanya memberian pelatihan pada para blogger, acara hari ini pun
merupakan penghargaan bagi beberapa anggota Blogger Crony yang merintis usaha
bisnis masing-masing, disebut dengan BCC
BloggerPreneur. Saya salut bagaimana komunitas Blogger Crony begitu
mendukung para anggotanya.
Ashley Hotel Jakarta membuka
sesi pertama Blogger Day 2018 dengan menghadirkan Bapak Fawzan Aziima selaku
Corporate Marketing Communication Manager. Dari penjelasan Pak Fawzan saya
mengetahui bahwa Ashley Hotel Jakarta mengedepankan prinsip 3B yaitu Broadband, Bed and Breakfast. Broadband di sini bermakna penyediaan
fasilitas wifi bagi seluruh tamu Ashley Hotel Jakarta tanpa harus memasukkan password. Benar-benar fasilitas yang
memanjakan para peserta Blogger Day 2018 dan tamu-tamu hotel lainnya dan tentu
saja masih jarang dimiliki oleh butik hotel ataupun bisnis hotel lainnya.
Di bawah naungan manajemen
Prima Hotel Indonesia, Ashley Hotel Jakarta merupakan hotel dengan kamar
terbanyak dibandingkan hotel lain di jalan KH. Wahid Hasyim. Hotel yang mulai
beroperasi semenjak November 2016 ini memiliki 186 kamar dengan lima tipe berbeda
dengan fasilitas kelas satu. Kemudian di bulan Juli nanti, sebuah ballroom yang mampu menampung 500 orang
tamu akan semakin menambah kemegahan Ashley Hotel Jakarta. Bahkan Ashley hotel
akan menambah hotel lagi di kawasan jalan Sabang.
![]() |
Pic Source: www.ashleyindonesia.com |
![]() |
Pic Source: www.ashleyindonesia.com |
![]() |
Pic Source: www.ashleyindonesia.com |
Dengan diiringi tepuk tangan
sebagai apresiasi peserta Blogger Day 2018, Pak Fawzan mengakhiri presentasinya
mengenai Ashley hotel Jakarta. Saya jadi semakin ingin mengenal lebih jauh
tentang butik hotel yang satu ini. Saya sering staycation bersama teman-teman dekat, sekedar berlibur sejenak dari
rutinitas kerja dan curhat sampai
larut malam. Biasanya kami tak kemana-mana, menikmati segala fasilitas hotel.
Ashley Hotel Jakarta akan menjadi rekomendasi saya untuk keluarga dan
teman-teman dekat untuk staycation selanjutnya
karena fasilitas, lokasi strategis serta keramahan para staffnya.
Sesi selanjutnya menghadirkan
Tuhu Nugraha, beliau adalah digital influencer yang membawakan materi fenomena
dan strategi kreatif. Materi yang disampaikan betul-betul sesuai dengan
kebutuhan para blogger. Bahwa uniqueness
dan etika harus menjadi prinsip dasar seorang blogger.
Masih menurut Tuhu, pemetaan
kekuatan kita sebagai blogger itu penting. Pertahankan kekuatan indivdu, cari
yang belum kita miliki, yang belum dimunculkan orang lain dan tentu saja
dibutuhkan orang lain. Inovasi baikd dari konten maupun gaya bercerita,
Investasi berupa promosi dan hadir di acara komunitas serta keep in touch yaitu berteman dengan
semua orang merupakan hal yang harus kita lakukan agar mampu bertahan di industri
media.
Selama sesi dengan Tuhu
Nugraha berlangsung, peserta melakukan live
tweet. Beruntung saya menggunakan Indosat
Ooredo, nomor yang saya gunakan ini sudah 17 tahun lamanya.
Tak terasa sesi dengan Tuhu Nugraha
berakhir dan waktunya makan siang. Saya dan seluruh peserta Bloger Day 2018
mendapat satu set Lunch Box Tumpeng Ayu
Dapur Solo. Tumpeng yang lezat dengan banyak lauk serta kemasan eksklusif
yang membuatnya tak tumpah meski terbalik.
Sesi kedua setelah makan siang
adalah Creative Writing With Mind Mapping
dengan Anwari Natari sebagai pemateri. Sesi berjalan dengan interaktif. Tiap peserta
diminta membuat mind mapping rencana penulisan
untuk blognya. Hasil mind mapping pun
dikumpulkan untuk dinilai oleh panitia.
![]() |
Pic source: Instagram |
Sepanjang hari, banyak sekali
hadiah yang diberikan pada peserta. Hadiah-hadiah yang diberikan berasal dari
sponsor yaitu Markamarie, Rejuve Skin
Lab dan Sandeeva Spa & Reflexology. Hadiah untuk para peserta masih ditambah lagi dengan
produk-produk karya BCC BloggerPreneur.
Saya pun turut kecipratan rezeki, satu botol Magia Cascara yaitu teh dari kulit
kopi produksi anggota BCC BloggerPreneur menjadi milik saya. Alhamdulillah.
![]() |
Magia Cascara Pic Source: Instagram @bloggercrony |
Acara ditutup dengan berfoto
bersama panitia dan seluruh peserta Blogger Day 2018. Setelah saling
berpamitan, kami keluar meninggalkan ruang Downing.
![]() |
Peserta Blogger Day 2018, coba saya di mana hayo? Pic Source: Instagram @bloggercrony |
![]() |
Foto bareng MC Super Yos Aditya |
Sebelum pulang, saya
berkeliling area Ashley Hotel. Beberapa spot foto yang cantik sayang untuk dilewatkan
terutama Adele Dining Restaurant. Ruang
makan yang luas bernuansa gold ini
menyajikan makanan Indonesia, Asia Tenggara dan western yang disajikan buffet
dan ala-carte. Konsep open kitchen
yang menarik, kursi yang nyaman dan lampu-lampu hias yang pastinya menjadikan
suasana makan di sana begitu luxurious.
![]() |
Adele Dining Restaurant Ashley Hotel Jakarta Pic Source: www.ashleyindonesia.com |
Saya juga berfoto-foto di area
luar Ashley Hotel. Oh ya untuk kalian yang mau menginap di Ashley Hotel Jakarta, pemesanan kamar
dapat menghubungi nomor telepon (021) 310 0355 atau melalui website www.ashleyindonesia.com
30 comments
kerennya mbak yun...love banget liatnya
BalasHapusMakasih Mba Ari
HapusBintang 5 lha untuk ulasan Mbak Yunita..
BalasHapusDuuh makasih Teh Tuty
Hapuswahh informasinya lengkap jadi berasa ikutan di blogger day, ini dilombakan ga? semoga menang ya mbak
BalasHapusDilombakan Mba, Aamiin ... Terima kasih doanya
HapusEmang acaranya kmaren seru banget yah Mbak. Tempatnya cakep, acaranya keren. Salam kenal ya Mbak :)
BalasHapusBanget Mba, senang bisa jadi bagian acara seseru itu. Salam kena juga mba Maureen
HapusDuh saya sebagai teman yang datang bersama mbak Yun mengiyakan semua isi tulisan ini. Yes, asyik bgt emang suasana di Ashley. ��
BalasHapusiya ya, apalagi wangi lemongrassnya itu
Hapussayang sekali belum ada kesempatan ikut acara spt itu :')
BalasHapussemoga di acara selanjutnya bisa ikut ya Kak
HapusBeruntung ya kita terpilih, mdh2an klo ada event kita kepilih lagi ye
BalasHapusiya Mba. aamiin .. mudah-mudahan bisa keajak lagi
HapusKeren nih eventnya! Suka banget sama hotel ini soalnya interiornya cakep banget :)
BalasHapusIya aku suka pilihan warna hot ini, adem di mata, ga ngejreng
HapusWarna Hotel Ashley ini langsung terasa Apik ya mbak. Begitupun ruangan pertemuannya yang besar dan serba putih, nyaman digunakan untuk acara kantor
BalasHapusBetul, adem dan aroma lemongrass itu yang bikin suasana lebih relax
HapusKeren suasana hotelnyaa.. Mbaknya juga informagif sekali menjelaskannya, nice sharing mbak :)
BalasHapusSemoga infonya berguna, makasih ya Mba sudah mampir2 di sini
HapusUlasannya detil en komplit euy. Thumbs up!
BalasHapusMakasih ya Mba
Hapus
BalasHapusAcaranya keren, baru kali ini aku liat lunch box bentuknya lingkaran gitu 😁😁
Iya, itu unik banget dengan kemasan double mika jadi kalau dibalik pun engga tumpah
HapusSelamat anniversary BloggerCrony. Tempat nya emang Keren bisa foto foto Karena hotel kece
BalasHapusselamat ultah blogger crony.. kereen
BalasHapussegerr aroma sere hotelnya :D
BalasHapusSeru banget acaranya yah mb. Rame pula yang datang. Ejie acara hammock euy gabisa hadir. Next semoga bisa gabung nih....
BalasHapusBlogger Day 2018 acaranya memang keren habis ya, terutama tempatnya Ashley Hotel Jakarta asyik buat kumpul blogger, Sukses selalu buat BCC.
BalasHapusAku masih terngiang suaranya Mas Away, Jack..Jack..ahh gokil abis.
Btw salam kenal ya Miss Yunita
Ikut doain deh dapat voucher nginap di Hotel Ashley bersama keluarga
BalasHapusBlog ini adalah "kelas kecil" Miss Yunita, tempat menikmati kisah sambil minum kopi. Terima kasih sudah berkunjung. Kalau suka boleh komentar, boleh juga di-share. Mohon tidak meninggalkan link hidup.